Breaking News

Menu

Sinergitas dan Soladiritas TNI-Polri melalui apel gabungan, Patroli dan Halal bi halal



KODIM 1405/PAREPARE - Selaku orang nomor I (Satu) di Makodim 1405/Parepare Letkol Inf Hastiar Hatta, S.I.P (Dandim 1405/Parepare) bersama komandan Batalyon B pelopor Kompol Ramli, S, Sos.,M.Si., M.M pimpin apel soliditas TNI-POLRI. Bertempat di lapangan apel Mako yon Brimob B Kota Parepare Jalan Chalik, Kelurahan Sumpang Minangae, Kecamatan Bacukiki barat kota Parepare, senin (08/5/2023).

Kegiatan Sinergitas dan Soladiritas TNI-Polri di awali dengan apel gabungan, dilanjut dengan patroli bersama di sekitaran wilaya kota Parepare dan dilanjutkan dengan Halal bi halal. Dan di ikuti oleh personel Brigif II/Badik sakti, personel Kodim 1405/Parepare bersama personel Batalyon B pelopor satbrimob polda sulsel.

Dimana TNI-Polri adalah sosok yang ada di garda terdepan, yang langsung bersentuhan dengan masyarakat dan menghadapi berbagai ancaman tugas. Karena itu, kebersamaan seluruh prajurit TNI-Polri. Itu adalah salah satu kunci sukses dari kegiatan ataupun operasi yang dilaksanakan di lapangan.

Dimana Letkol Inf Hastiar Hatta menyampaikan dalam amanatnya," Apel sinergitas TNI Polri yang dilaksanakan ini merupakan wahana dan sarana untuk terus memperkuat tali silaturahmi serta kebersamaan antara TNI-Polri yang selama ini sudah terjalin dengan baik.

Disamping itu guna lebih meningkatkan soliditas, menjalin sinergitas TNI bersama dengan Polri dalam melaksanakan tugas demi masyarakat dan negara.

Melalui Sinergitas TNI-Pori bersama Instansi terkait harus menjaga kekompakan karena merupakan pelindung dan pengayom masyarakat, kehadiran TNI-Polri bersama Instansi terkait sangat dibutuhkan masyarakat,” ujarnya.

“lanjut komandan Batalyon B pelopor Kompol Ramli menyampaikan", Sinergitas dan solidaritas TNI Polri merupakan hal yang mutlak dilakukan, Sehingga perlu adanya kegiatan bersama antara keduanya agar semakin solid dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah, khususnya di kota parepare yang pada akhirnya akan memberi rasa aman, nyaman, kepada masyarakat,” pungkasnya". (Dal/pen).

Post Tags:

No Comment to " Sinergitas dan Soladiritas TNI-Polri melalui apel gabungan, Patroli dan Halal bi halal "

  • To add an Emoticons Show Icons
  • To add code Use [pre]code here[/pre]
  • To add an Image Use [img]IMAGE-URL-HERE[/img]
  • To add Youtube video just paste a video link like http://www.youtube.com/watch?v=0x_gnfpL3RM