Breaking News

Menu

Danrem 182/JO Pimpin Apel Bersama TNI - Polri di Teluk Wondama



Kodim 1811/Teluk Wondama apel bersama dengan jajaran Polres Teluk Wondama, pada rabu 3/5/2023
Bertemakan TNI-Polri solid dalam mengawal keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia, apel digelar di halaman Polres Teluk Wondama

Dalam kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Danrem 182/JO Kolonel Inf Hartono, S.Ip., M.M. didampingi Dandim 1811/Teluk Wondama Letkol Inf Budi Setiadi, S.Ip. Wakapolres Teluk Wondama Kompol Wen Tiwo Kasdim 1811/Teluk Wondama Kapten Rio Aspirianto

Dalam arahannya Danrem 182/JO mengucapkan terima kasih kepada Anggota Polres Teluk Wondama dan Anggota Kodim 1811/Teluk Wondama yang telah terjalin hubungan Sinergi TNI Polri di wilayah Kab. Teluk Wondama hal ini dapat dilihat dalam pelaksanaan Operasi Ketupat 2023 yang dilaksanakan 18 April hingga 1 Mei berjalan lancar,aman dan kondusif dan tidak ada kejadian yang menonjol ,kerjasama ini saya harap terus kita tingkatkan pada kesempatan dan kegiatan yang lain, pada saat kita dibutuhkan oleh negara untuk memberikan pengabdian terbaik untuk kepada bangsa dan negara dalam berbagai bidang kegiatan," kata Danrem 182/JO.

Ditambahkan Danrem, sejauh ini, diakuinya hubungan TNI/Polri sangat solid.

"Saya berharap, kekompakan dan solidaritas ini tetap terjaga untuk mempertahankan dan meningkatkan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang kita cintai dan kita banggakan bersama-sama," lanjut Danrem 182/JO

Sementara itu, Dandim 1811/Teluk Wondama Letkol Inf Budi Setiadi menyampaikan bahwa momen ini merupakan momen baik untuk TNI-Polri memperkuat sinergitas pasca pelaksanaan Operasi Ketupat 2023 Idul Fitri 1444 Hijriyah.

"Saya mewakili Kodim 1811/Teluk Wondama mengucapkan terimakasih atas apel bersama ini , kedepannya semoga kegiatan ini bisa kita tingkatkan dalam menjaga Kamtibmas di wilayah Kab. Teluk Wondama,"ujarnya.

Senada dengan Dandim, Wakapolres Teluk Wondama Kompol Wen Tiwo mengatakan bahwa momentum ini adalah momentum yang sangat baik dalam rangka memperkuat sinergitas TNI-Polri.

"TNI-POLRI selalu solid dalam melaksankan tugas dilapangan, dan juga di kesempatan pada pagi hari ini kita berkumpul untuk mempererat sinergitas kesatuan kita.

Pantauan dilapangan,usai apel bersama kegiatan dilanjutkan Halal Bihalal dan ramah tamah di Mapolres.(Pen KOREM 182/Jo)

Post Tags:

No Comment to " Danrem 182/JO Pimpin Apel Bersama TNI - Polri di Teluk Wondama "

  • To add an Emoticons Show Icons
  • To add code Use [pre]code here[/pre]
  • To add an Image Use [img]IMAGE-URL-HERE[/img]
  • To add Youtube video just paste a video link like http://www.youtube.com/watch?v=0x_gnfpL3RM