Breaking News

Menu

Upacara Peringatan HUT TNI Ke-77 Tahun 2022 Di Wilayah Kab. Kaimana



Kaimana - Bertempat di Lapangan Upacara Makodim 1804/Kaimana telah dilaksanakan Upacara Peringatan HUT TNI ke 77 tahun 2022 di wilayah Kabupaten Kaimana, yang bertindak sebagai Inspektur Upacara Letkol Inf Chairi Suhanda, M.Han. (Dandim 1804/Kaimana), selaku Komandan Upacara Lettu Inf Reno (Pasandi Kodim 1804/Kaimana), dan selaku Perwira Upacara Kapten Inf Setyono (Pasi Ter Kodim 1804/Kaimana), Jln. Batu Putih, Kabupaten Kaimana, Provinsi Papua Barat, Rabu (05/10/2022). 

"Adapun yang hadir yaitu Bapak Hasbullah Furuada, SP (Wakil Bupati Kaimana), Letkol Inf Alexander Eko Setiawan, S.E (Danyon 764/IB), AKBP I Ketut Widiarta S.IK  (Kapolres Kaimana), Anton Markus Londa, S.H., M.H (Kajari Kaimana), Dinar Pakpahan, S.H., M.H (Ketua Pengadilan Negeri Kaimana), Mayor Mar Sailenius Amelion W. (Danlanal Kaimana), Lettu Cpm Heru Sulistiyanto (Dansubdenpom XVIII/1-3 Kaimana) Para perwira TNI diwilayah Kabupaten Kaimana dan Para Persit dan Jalasenastri Kaimana".

"Letkol Inf Chairi Suhanda (Dandim 1804/Kaimana) selaku Inspektur Upacara membacakan Amanat Panglima TNI, mewakili amanatnya Panglima TNI mengucapkan Selamat Ulang tahun TNI Ke-77 "Dirgahayu Tentara Nasional Indonesia dan Pegawai Negeri Sipil TNI dimanapun bertugas dan berada".

"Berdasarkan hasil dari beberapa lembaga survei, TNI mendapat kepercayaan tertinggi dari masyarakat, diantaranya; Hasil Survei Lembaga Indikator Politik Indonesia (IPI) tanggal 24 Juni 2022, TNI mendapatkan kepercayaan tertinggi dari publik sebesar 93,2%. Sedangkan Hasil Survei tingkat kepercayaan masyarakat terhadap lembaga hukum versi Lembaga Survei Indonesia (LSI) tanggal 31 Agustus 2022, TNI mendapatkan tingkat kepercayaan masyarakat paling tinggi sebesar 93%. Demikian juga hasil Lembaga Survei Centre for Strategic and International Studies (CSIS) tanggal 27 September 2022 merilis hasil survei dukungan dan kepuasan Kinerja TNI terhadap Demokrasi, sebesar 93.5%".. 

"Saya menghimbau kepada seluruh Prajurit dan PNS TNI untuk selalu menjaga kepercayaan masyarakat, dengan bertindak dan berucap sesuai dengan Tugas Pokok TNI dan semoga Tuhan Yang Maha Kuasa, senantiasa melimpahkan kekuatan, petunjuk dan lindungan-Nya kepada kita dalam melanjutkan tugas dan pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara". (*)

Editor: A2W

Post Tags:

No Comment to " Upacara Peringatan HUT TNI Ke-77 Tahun 2022 Di Wilayah Kab. Kaimana "

  • To add an Emoticons Show Icons
  • To add code Use [pre]code here[/pre]
  • To add an Image Use [img]IMAGE-URL-HERE[/img]
  • To add Youtube video just paste a video link like http://www.youtube.com/watch?v=0x_gnfpL3RM