Seluruh Istri prajurit Kodim 1309/Manado Kumpul di Makodim.
MANADO - anggota Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Ranting XVII Kodim 1309 manado memadati Aula Gedung Serba Guna (GSG) Kodim 1309/Manado jln Trans Manado- Tomohon kelurahan Winangun dalam rangka mengikuti kegiatan Pertemuan Persit KCK Ranting XVII, Jumat(09/09/22).
“Kegiatan yang baik pada pagi hari ini merupakan sarana mempererat hubungan emosional sesama anggota Persit Kartika Chandra Kirana,” Ucap Ny, Vonny Lalawi Ketua Persit KCK Ranting XVII Dim 1309/Manado sekaligus selaku Pelaksana kegiatan.
Dalam kegiatan ini Komandan Kodim 1309/Manado Kol Inf Daniel E.S.Lalawi memberikan sambutan kepada Ibu" Persit Tentang tugas Persit adalah mendukung tugas dari Suaminya yang berprofesi sebagai seorang anggota prajurit. Jaga keharmonisan rumah tangga yang Harmonis, gunakan medsos dengan bijak dan jangan sampai salah dalam menggunakan medsos dan bersyukur terus apa yang kita dapat. Ujar Komandan Kodim 1309/Manado.
, Ketua Ranting XVII Ny Vonny Lalawi dalam menyampaikan sambutan nya bahwa pelaksanaan kegiatan seperti ini, sangat baik untuk kita manfaatkan sebagai sarana komunikasi, koordinasi dan upaya membangun kebersamaan antara anggota Persit KCK guna kelancaran tugas-tugas organisasi ke depan.
Komunikasi merupakan kegiatan saling mengenal antar anggota Persit agar lebih dekat satu sama lain, mempererat persatuan dan kesatuan serta memperkokoh ikatan batin.
Melalui keakraban dan keharmonisan yang terwujud, para anggota Persit akan dapat bertukar pikiran dan berbagi pengalaman yang dapat digunakan untuk kepentingan dan kemajuan organisasi.
Sebagai istri prajurit, ibu-ibu memiliki peran ganda, yakni istri sebagai pendamping suami, ibu rumah tangga, dan anggota organisasi. Di mana setiap peran tersebut harus dapat berjalan seiring dan sejalan satu dengan yang lainnya, sehingga dapat memilih dan memilah waktu dalam melakukan kegiatan dengan perencanaan yang tepat.
“Satuan selalu mendukung dan mendorong kita untuk selalu berkarya, namun kita harus bijak dan cerdas dalam membagi waktu untuk keluarga dan organisasi.” Ujarnya. (*)
Editir: A2W
No Comment to " Seluruh Istri prajurit Kodim 1309/Manado Kumpul di Makodim. "