Kepedulian Kapolsek Bontomatene Kunjungi Nenek Andi Suharia yang Tinggal Sebatangkara
KEP. SELAYAR, DETEKSIPLUS.com - Kepala Kepolisian Sektor Bontomatene Iptu Muh. Idris mengunjungi rumah nenek Andi Suharia (61) tahun yang merupakan warga kurang mampu yang terdampak covid-19 di Dusun Bone-Bone Desa Maharaiya kecamatan Bontomatene, Rabu (17/6/2020).
Dalam kunjungannya Iptu Muh. Idris bersama personel Polsek Bontomatene mengunjungi warga yang terdampak covid-19 sekaligus menyerahkan bantuan paket sembako.
Kapolsek Bontomatene Iptu Muh. Idris perihatin dengan keadaan Nenek Andi Suharia yang sudah usia lanjut dan tinggal seorang diri karena suaminya sudah meninggal dunia beberapa tahun lalu.
Nenek Andi Suharia berterima kasih kepada Kapolsek yang sudah peduli dengan dirinya mengunjungi dan memberikan bantuan paket sembako, Ia mengatakan bahwa dirinya sudah pernah mendapat bantuan BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) dari pemerintah Desa Maharayya. (Supardi)
Editor: A2W.
No Comment to " Kepedulian Kapolsek Bontomatene Kunjungi Nenek Andi Suharia yang Tinggal Sebatangkara "